Oleh:
M Anwar
Anas (5212413016)
Cahyo Budi
W (5212413024)
Dhimas M
Danial (5212413037)
Galuh Nur
Budiandono (5212413043)
JURUSAN
TEKNIK MESIN
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI
SEMARANG
TAHUN 2016
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT
atas rahmat dan hidayah-Nya
sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktikum Performa Mesin yang berjudul “Pengujian Variasi Pencampuran (Emulsi) Bahan Bakar
Solar dan Minyak Goreng Terhadap Konsumsi Bahan Bakar dan RPM” dapat
terselesaikan dengan baik.
Penulis menyampaikan terima kasih kepada semua
pihak yang telah membantu dan bekerja sama selama pelaksanaan praktikum dan penyusunan laporan ini,
diantaranya:
1. Bapak Wahyudi, S. Pd., M. Eng. selaku Dosen Pengampu mata kuliah Praktikum
Performa Mesin,
yang telah sabar dan teliti memberi pengarahan serta petunjuk
dalam bimbingan laporan ini.
2. Bapak Sonika
Maulana, S.Pd., M. Eng. selaku Dosen Pengampu mata kuliah
Praktikum Performa Mesin, yang senantiasa membimbing
pelaksanaan praktikum
dan mengarahkan dalam
pembuatan laporan ini.
3. Bapak Andi selaku teknisi yang telah membimbing
dan
mengarahkan dalam
pelaksanaan Praktikum Performa Mesin.
4. Teman-teman yang
telah menemani maupun membantu dalam pengambilan
data Praktikum
Performa Mesin.
Penulis menyadari bahwa
penulisan laporan ini masih memiliki banyak kekurangan. Oleh karena itu,
penulis mengharapkan kritik dan saran agar bisa menjadi perbaikan. Semoga
laporan ini dapat memberi manfaat dan menambah wawasan bagi pembaca.
Semarang, 20
April 2016
DAFTAR ISI
Halaman
KATA PENGANTAR...................................................................................................... i
DAFTAR ISI.................................................................................................................... ii
DAFTAR GAMBAR....................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL............................................................................................................ v
DAFTAR LAMPIRAN............................................................................................. ...... vi
BAB I PENDAHULUAN............................................................................................... 1
1.1
Latar Belakang...................................................................................................... 1
1.2
Rumusan Masalah.................................................................................................. 2
1.3
Tujuan.................................................................................................................... 2
1.4
Manfaat................................................................................................................. 3
BAB II KAJIAN PUSTAKA.......................................................................................... 4
2.1
Mesin Diesel.......................................................................................................... 4
2.2
Prinsip Kerja Motor Diesel Empat Langkah.................................................. ...... 5
2.3
Proses Pembakaran Motor Diesel................................................................... ...... 7
2.4
Bahan Bakar................................................................................................... ...... 8
2.5
Solar............................................................................................................... ...... 9
2.6
Minyak Goreng.............................................................................................. ...... 10
2.7
Angka Cetane dan Nilai Kalor
Campuran Solar dan Minyak Goreng.................. 12
2.8
Viskositas Campuran Solar dan Minyak Goreng.................................................. 14
2.9
Konsumsi Bahan Bakar Mesin Diesel Menggunakan Bahan Bakar Campuran Solar
dan Minyak Nabati........................................................................................................................ ...... 15
BAB III METODE PENELITIAN........................................................................... ...... 17
3.1
Alat dan Bahan.............................................................................................. ...... 17
3.2
Waktu dan Tempat Penelitian........................................................................ ...... 17
3.3
Teknik Pengumpulan Data............................................................................. ...... 18
3.4
Prosedur Pengujian......................................................................................... ...... 18
3.5
Instrumen....................................................................................................... ...... 19
3.6
Diagram Alir Penelitian.................................................................................. ...... 20
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN................................................................. ...... 21
4.1
Hasil Penelitian............................................................................................... ...... 21
4.2
Pembahasan.................................................................................................... ...... 22
BAB V PENUTUP.................................................................................................... ...... 24
5.1
Kesimpulan..................................................................................................... ...... 24
5.2
Saran............................................................................................................... ...... 25
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................... ...... 27
LAMPIRAN.............................................................................................................. ...... 28
DAFTAR
GAMBAR
Halaman
Gambar 2.1 Ruang Bakar Motor
Diesel..................................................................... ...... 4
Gambar 2.1 Prinsip Kerja Motor Diesel 4
Langkah................................................... ...... 5
Gambar 2.3 Tahapan Pembakaran pada Motor
Diesel............................................... ...... 7
Gambar 2.4 Grafik Nilai Kalor Campuran
Solar dan Minyak Goreng.............................. 13
Gambar 2.5
Grafik Hubungan antara Viskositas Terhadap Konsentrasi Solar
Campuran Minyak
Goreng Bimoli......................................................... ...... 15
Gambar 3.1 Diagram Alir Proses Praktikum.............................................................. ...... 20
Gambar 4.1 Hasil Konsumsi Variasi Campuran
Bahan Bakar Solar dan Minyak
Goreng................................................................................................... ...... 21
DAFTAR
TABEL
Halaman
Tabel 2.1 Kandungan Minyak Goreng Tropical......................................................... ...... 11
Tabel 2.2 Perbandingan Karakteristik Biodiesel (minyak
goreng) dan Solar.................... 12
Tabel 3.1 Instrumen Pengujian................................................................................... ...... 19
Tabel 4.1 Hasil Rerata Konsumsi Campuran Bahan Bakar
Solar dan Minyak
Goreng (cc/menit)...................................................................................... ...... 21
DAFTAR
LAMPIRAN
Halaman
1. Foto Engine Stand Hyundai C4BX....................................................................... ...... 28
2. Foto Pencampuran Solar
dan Minyak Goreng....................................................... ...... 29
3. Foto Buret untuk Mengukur Volume Bahan Bakar............................................... ...... 29
4. Foto Penyetelan Putaran
Mesin............................................................................. ...... 30
5. Foto Pengukuran Waktu
terhadap Konsumsi Bahan Bakar.................................. ...... 30
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Bertambahnya jumlah populasi penduduk di dunia dan meningkatnya
jenis kebutuhan manusia seiring dengan berkembangnya
zaman, mengakibatkan kebutuhan akan energi semakin
meningkat sehingga persediaan energi khususnya energi yang
tidak dapat diperbaharui (unrenewable energy) semakin menipis,
bahkan lama-kelamaan akan habis. Untuk mengurangi ketergantungan
pada sumber daya energi konversional bahan bakar
fosil (minyak/gas bumi dan batu bara) sebagai sumber energi
yang tidak terbarukan dengan segala permasalahan.
Biodiesel
merupakan bahan bakar alternatif dari bahan mentah
terbaharukan (renewable) selain bahan bakar diesel dari minyak
bumi. Biodiesel bisa digunakan dengan mudah karena dapat
bercampur dengan segala komposisi dengan minyak solar, mempunyai
sifat-sifat fisik yang mirip dengan solar biasa, dapat terdegradasi
dengan mudah (biodegradable), 10 kali tidak beracun dibanding
minyak solar biasa, memiliki angka cetane yang lebih baik dari minyak solar
biasa, asap buangan biodiesel tidak hitam, tidak
mengandung sulfur serta senyawa aromatik sehingga emisi pembakaran
yang dihasilkan ramah lingkungan sehingga lebih mengurangi
efek pemanasan global atau banyak disebut dengan zero
CO emission. Dari berbagai jenis
tanaman dan limbah yang
dapat dijadikan sebagai sumber bahan baku biodiesel, salah satunya
adalah memanfaatkan limbah minyak goreng atau yang biasa
disebut minyak jelantah. Karena bahan bakar fosil yang semakin
menurun, maka perlu adanya tindakan pemanfaatan bahan
tersebut menjadi energi yang akan menggantikan fosil yang
keberadaannya tidak dapat diperbarui.
Percobaan dengan
menggunakan minyak goreng sebagai bahan campuran solar ditujukan untuk mencari
jenis campuran solar yang lebih efisien
dengan
unjuk kerja yang stabil. Sebab jika konsumsi bahan bakar diesel diminimalisir
maka pencemaran udara juga dapat diminimalisir.
Penelitian tentang pengujian variasi pencampuran (emulsi) bahan bakar solar dan
minyak goreng terhadap konsumsi bahan bakar
dan
rpm menggunakan mesin diesel Hyundai,
dan dilakukan pada variasi
campuran minyak goreng 0%, 10%, 20%, 30%, 40% dan 50%. Dengan variasi
rpm
pada 1000, 1500, 2000.
1.2
Rumusan Masalah
Berdasarkan
uraian di atas, permasalahan yang akan
dikaji dalam penelitian ini adalah
sebagai berikut:
1. Bagaimana
pengaruh variasi pencampuran (emulsi) solar dengan minyak goreng terhadap konsumsi
bahan bakar motor diesel?
2. Berapa
persentase campuran (emulsi) solar dengan minyak goreng yang paling optimal pada motor diesel?
1.3 Tujuan
Tujuan yang ingin
dicapai dalam penelitian
ini adalah sebagai
berikut:
1. Untuk
mengetahui variasi pencampuran (emulsi) solar dengan minyak goreng terhadap
konsumsi bahan bakar motor diesel.
2. Mengetahui
persentase campuran (emulsi) solar dengan minyak goreng yang paling optimum
pada motor diesel
1.4 Manfaat
Adapun manfaat
dari penelitian ini sebagai
berikut:
1.
Hasil
penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai
bahan kajian pengembangan ilmu pengetahuan atau informasi bagi masyarakat yang
ingin menggunakan campuran bahan bakar solar dengan minyak goreng pada mesin
diesel.
2. Sebagai
referensi bagi penelitan sejenisnya atau penelitian pengembangaan yang lebih
luas pada mesin diesel.
BAB II
KAJIAN PUSTAKA
2.1 Mesin Diesel
Motor
Diesel merupakan salah satu jenis mesin konversi energi yang dalam sistem kerjanya tidak memerlukan busi untuk
menyalakan bahan bakar dan memiliki perbandingan kompresi yang tinggi (Daryanto,
2004: 11). Secara
sederhana komponen-komponen utama
motor bakar merupakan seperangkat susunan ruang bakar dan silindernya yang ditunjukkan
pada gambar di bawah ini.
Gambar 2.1 Ruang Bakar Motor Diesel
(sumber: kedairastavara.wordpress.com)
2.2 Prinsip Kerja Motor Diesel
Empat Langkah
Pada
motor diesel 4 langkah, katup masuk dan katup buang digunakan untuk mengontrol
proses pemasukan dan pembuangan gas dengan membuka dan menutup saluran masuk
dan saluran buang.
Gambar 2.2 Prinsip Kerja Motor Diesel 4 Langkah
(sumber: buku Sistem Bahan Bakar Motor Diesel)
a.
Langkah Hisap
Pada
langkah ini, piston bergerak dari TMA ke TMB, katup isap membuka dan katup
buang menutup sehingga udara segera masuk ke dalam silinder akibat adanya
kevakuman melalui intake manifold.
b.
Langkah
Kompresi
Pada langkah, katup masuk dan katup
buang tertutup, udara yang sudah masuk ke dalam silinder akan ditekan oleh
piston yang bergerak dari TMB ke TMA. Perbandingan kompresi pada motor diesel
berkisar antara 1:15 sampai 1:22.
Akibat proes kompresi ini udara
menjadi panas dan temperaturnya dapat mencapai sekitar 8000C.
Pada akhir langkah kompresi injektor/nozel
menyemprotkan bahan bakar ke dalam udara panas yang tekanannya dapat mencapai
40 bar.
c. Langkah Usaha
Diikuti oleh pembakaran tertunda,
pada awal langkah usaha bahan bakar yang sudah teratomisasi akan terbakar
sebagai hasil pembakaran langsung dan membakar hampir seluruh bahan bakar.
Mengakibatkan panas silinder mengikat dan tekanan di dalam silinder bertambah
besar. Tenaga yang dihasilkan oleh pembakaran diteruskan ke piston.
Piston terdorong dari TMA ke TMB
akibat tekanan pembakaran dan tenaga pembakaran dirubah menjadi tenaga mekanik
oleh poros engkol menjadi gerak putar. Tenaga yang dihasilkan pada langkah
usaha ini sebagian disimpat dalam flywheel
untuk melanjutkan proses kerja motor selanjutnya.
d.
Langkah Buang
Katup
masuk masih tertutup dan katup buang terbuka. Piston bergerak dari TMB menuju
TMA sehingga mendorong gas sisa pembakaran (gas buang) keluar melalui katup
buang yang terbuka. Pada akhir langkah buang katup masuk terbuka sehingga udara
segar masuk ke dalam silinder dan ikut mendorong gas buang keluar.
2.3
Proses Pembakaran Motor Diesel
Saat bahan bakar mulai disemprotkan pada titik A (pada
akhir langkah kompresi) maka bahan bakar tidak akan langsung terbakar pada
titik A tersebut, akan tetapi awal pembakaran baru terjadi pada titik B.
injektor juga akan terus menyemprotkan bahan bakar sampai piston melewati TMA
setelah langkah kompresi atau awal langkah usaha, untuk lebih jelasnya lihat
Gambar 2.3.
Gambar 2.3 Tahapan
Pembakaran pada Motor Diesel
(sumber: buku Sistem Bahan Bakar Motor Diesel)
a. Pembakaran
tertunda (A-B)
Tahap ini merupakan tahap persiapan pembakaran.
Bahan bakar disemprotkan oleh injektor berupa kabut ke udara panas dalam ruang
bakar sehingga menjadi campuran yang mudah terbakar. Pada tahap ini bahan bakar
belum terbakar atau dengan kata lain pembakaran belum dimulai. Pembakaran akan
dimulai pada titik B peningkatan tekanan terjadi secara konstan, karena piston
terus bergerak menuju TMA.
b. Rambatan
Api (B-C)
Campuran yang mudah terbakar telah terbentuk
dan merata di seluruh bagian dalam ruang bakar. Awal pembakaran mulai terjadi
di beberapa bagian dalam silinder.
Pembakaran ini berlangsung sangat cepat
sehingga terjadilah letupan (explosive). Letupan ini mengakibatkan tekanan dalam
silinder meningkat dengan cepat
pula. Akhir tahap ini disebut tahap
pembakaran letupan.
c. Pembakaran
Langsung (C-D)
Injektor terus menyemprotkan bahan bakar dan
berakhir pada titik D. Karena
ijeksi bahan bakar terus berlangsung di dalam udara yang bertekanan dan bersuhu
tinggi, maka bahan bakar yang diinjeksi akan langsung terbakar.
Pada tahap ini pembakaran dikontrol oleh jumlah
bahan bakar yang diinjeksikan, sehingga tahap ini disebut juga tahap
pengontrolan pembakaran.
d. Pembakaran
Lanjutan (D-E)
Pada titik D, injeksi
bahan bakar berhenti, namun
bahan bakar masih ada yang belum terbakar. Pada periode ini, sisa bahan bakar
diharapkan akan terbakar seluruhnya. Apabila tahap ini terlalu panjang akan
menyebabkan suhu gas buang meningkat dan efisiensi pembakaran berkurang.
2.4 Bahan Bakar
Bahan bakar
adalah
suatu materi apapun yang bisa diubah
menjadi
energi. Biasanya bahan bakar mengandung energi panas yang dapat dilepaskan dan dimanipulasi. Kebanyakan bahan bakar digunakan manusia
melalui proses pembakaran (reaksi redoks) dimana bahan bakar tersebut akan melepaskan panas setelah
direaksikan
dengan
oksigen di udara. Proses lain
untuk melepaskan energi dari bahan bakar
adalah melalui reaksi eksotermal dan reaksi nuklir (seperti Fisi nuklir atau Fusi nuklir). Hidrokarbon (termasuk di dalamnya bensin dan solar sejauh ini merupakan jenis bahan bakar yang paling
sering digunakan manusia. Bahan
bakar lainnya yang bisa dipakai
adalah logam radioaktif (Wikipedia, 2009).
2.5 Solar
Solar adalah salah satu jenis bahan bakar yang
dihasilkan dari proses
pengolahan minyak bumi, pada dasarnya minyak mentah dipisahkan fraksi- fraksinya pada proses destilasi sehingga dihasilkan fraksi solar dengan titik didih 250°C
sampai 300°C. Kualitas solar dinyatakan dengan bilangan cetane (pada bensin disebut oktan), yaitu bilangan yang
menunjukkan kemampuan solar mengalami pembakaran
di dalam
mesin serta kemampuan mengontrol jumlah
ketukan (knocking), semakin tinggi bilangan cetane pada
solar maka kualitas solar akan semakin bagus (prosesindustri.com:2015).
Sebagai bahan bakar, tentunya solar
memiliki karakteristik
tertentu sama halnya dengan jenis bahan bakar lainnya. Berikut karakteristik yang dimiliki fraksi
solar (prosesindustri.com:2015):
1. Tidak berwarna atau terkadang berwarna kekuning-kuningan
dan berbau.
2. Tidak akan menguap
pada temperatur normal.
3. Memiliki
kandungan sulfur yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan
bensin dan kerosen.
4. Memiliki flash point (titik
nyala)
sekitar 40°C
sampai 100°C.
5. Terbakar spontan
pada temperatur
300°C.
6.
Menimbulkan
panas yang tinggi sekitar 10.500 kkal/kg.
Pada umumnya solar
digunakan sebagai bahan bakar kendaraan bermesin
diesel ataupun peralatan-peralatan industri lainnya. Agar
menghasilkan pembakaran yang
baik, solar memiliki syarat-syarat agar memenuhi standar yang
telah
ditentukan. Berikut persyaratan yang menentukan kualitas solar (prosesindustri.com:2015):
1. Mudah terbakar.
2. Tidak mudah
mengalami pembekuan
pada suhu yang dingin.
3. Memiliki sifat anti knocking dan membuat mesin bekerja dengan lembut.
4. Solar harus memiliki kekentalan yang memadai agar dapat disemprotkan oleh
ejector di
dalam
mesin.
5. Tetap stabil atau tidak mengalami perubahan struktur, bentuk dan warna
dalam
proses penyimpanan.
6. Memiliki
kandungan sulfur sekecil mungkin, agar tidak berdampak buruk bagi mesin
kendaraan serta tidak
menimbulkan polusi.
2.6 Minyak Goreng
Minyak goreng merupakan jenis senyawa asam lemak yang
terdiri atas berbagai asam monokarboksilat berantai lurus. Sebagai senyawa
ester dari gliserol, asam lemak turut menyusun gliserida minyak goreng yang
jenuh ataupun tak jenuh. Pada minyak goreng terdapat berbagai reaksi hidrolisa,
hidrogenasi dan oksidasi.
Minyak goreng di Indonesia
biasanya diperoleh dari berbagai sumber seperti kelapa sawit (CPO, PKO),
kelapa dan lainnya. Minyak goreng dari CPO mempunyai
fraksi padat stearin yang jumlahnya hingga 50%, fraksi cair atau
olein yang biasanya dijual sebagai minyak goreng dan mengandung sedikit asam
lemak bebas. Stearin yang padat biasanya untuk margarin dan kue .
Minyak kelapa sawit mempunyai viskositas 43,1 cSt, setelah
dijadikan metil ester (biodiesel) viskositasnya menjadi 8 - 6
cSt. Terjadi penurunan sekitar 82 – 86 %, dan mendekati batasan maksimal
viskositas dari minyak solar dan minyak diesel, yaitu 5.8 – 6 cSt. Biodiesel
ini dapat dicampur dengan minyak solar ataupun dengan minyak diesel
(Hamid, Yusuf,
2002).
Minyak goreng yang digunakan
dalam pengujian adalah minyak goreng Tropical yang diolah melalui 2x penyaringan. Kandungan yang terdapat pada minyak, antara lain:
Tabel 2.1 Kandungan Minyak Goreng Tropical
(sumber : label kemasan minyak Tropical)
2.7 Angka Cetane dan Nilai Kalor Campuran Solar
dan Minyak Goreng
Biodiesel
(minyak goreng) memiliki cetane index
62,4, lebih tinggi dibandingkan minyak diesel (solar) yang memiliki cetane
index 53, sehingga memiliki
kemampuan untuk mengurangi terjadinya detonasi
pada motor diesel
(Sitorus, 2004).
Titik nyala (flash point) biodiesel 33°C, lebih rendah
dibandingkan dengan minyak diesel (solar) yang mempunyai titik
nyala 65.5°C, hal ini mengakibatkan periode penyalaan yang lebih
pendek, pembakaran berlangsung lebih awal yang pada akhirnya akan berdampak dengan
meningkatnya temperatur dan tekanan pada ruang bakar. Kondisi
terakhir ini akan berdampak terhadap peningkatkan konsentrasi NOx pada
gas buang (Sitorus, 2004).
Tabel 2.2 Perbandingan Karakteristik
Biodiesel (minyak goreng) dan Solar
(sumber: penelitian Tulus B. Sitorus, Universitas
Sumatra Utara)
Gambar 2.4 Grafik Nilai
Kalor Campuran Solar dan Minyak Goreng
(sumber: penelitian Tulus B. Sitorus,
Universitas Sumatra Utara)
Dari penelitian
yang dilakukan oleh Tulus B. Sitorus tahun 2004 tampak bahwa solar memiliki
nilai kalor tertinggi yaitu sekitar 42,3 MJ/kg dan terendah dimiliki oleh B100
yaitu sekitar 37,76 MJ/kg (10,73% lebih rendah disbanding nilai kalor solar).
Perubahan nilai kalor bahan bakar ini dipengaruhi oleh komposisi penyusun utama
bahan bakar tersebut. Semakin besar kandungan biodiesel (minyak goreng) pada
campuran bahan bakar maka nilai kalor bahan bakar semakin menurun.
Konsumsi bahan
bakar spesifik (SFC) untuk pemakaian bahan bakar B100 lebih tinggi rata-rata
12,15% dibandingkan bila menggunakan bahan bakar solar. Pada parameter ini
dapat dicatat bahwa besarnya pemakaian SFC sangat dipengaruhi oleh nilai kalor
bahan bakar dimana semakin besar nilai kalor bahan bakar maka SFC semakin kecil
dan sebaliknya. Nilai kalor bahan bakar ini dipengaruhi oleh komposisi penyusun
bahan bakar tersebut.
2.8 Viskositas
Campuran Solar dan Minyak Goreng
Pada penelitian yang dilakukan Sudik tahun
2013, viskositas bahan bakar solar
relatif rendah, yaitu 1,6 - 5,8 pada suhu 100℃, minyak kelapa viskositasnya 30,48 pada 100℃. Apabila minyak solar dicampur dengan minyak kelapa dengan
prosentase dan variasi tekanan injeksi tertentu maka akan terjadi perubahan
viskositas. Perubahan viskositas cenderung ke arah
viskositas yang lebih tinggi. Campuran bahan bakar yang mempunyai viskositas
tinggi tersebut digunakan pada motor diesel, maka bahan bakar tersebut tidak
mudah mengalir ke sistem pompa dan injeksi. Akibat yang terjadi selain beban mesin
bertambah ada kemungkinan juga tidak terjadi penyemprotan dan atomisasi juga tidak baik
pada saat diinjeksikan ke dalam ruang bakar, sehingga
pembakaran kurang sempurna yang mengakibatkan unjuk kerja mesin menurun.
Menurunnya unjuk kerja mesin mengakibatkan pemakaian bahan bakar semakin boros .
Prestasi kerja motor berkaitan dengan jumlah kalor yang diberikan
selama pembakaran. Nilai kalor minyak solar 10.917 kkal kg, dan minyak
kelapa 8.872 kkal kg. Percampuran solar
dengan minyak goreng, akan terjadi penurunan nilai kalor jika dibandingkan dengan
nilai kalor solar murni. Bahan bakar dengan nilai kalor rendah membutuhkan
bahan bakar lebih banyak untuk menghasilkan tenaga untuk tiap daya kudanya (dk)
jika dibanding dengan bahan bakar yang nilai kalornya tinggi. Dengan demikian bahan
bakar yang nilai kalornya rendah jumlah bahan bakar yang digunakan menjadi
lebih boros. Viskositas bahan bakar nabati dapat diturunkan dengan menaikan
temperatur bahan bakar tersebut
(Strong dkk, 2004).
Gambar 2.5 Grafik Hubungan antara Viskositas Terhadap
Konsentrasi Solar Campuran Minyak Goreng Bimoli
(sumber: skipsi Lina Usmarita, Universitas Jember)
2.9 Konsumsi
Bahan Bakar Mesin Diesel Menggunakan Bahan Bakar Campuran Solar dan Minyak
Nabati
Secara umum meningkatnya putaran mesin
menyebabkan naiknya kebutuhan bahan
bakar. Hal ini disebabkan karena pada putaran tinggi proses pembakaran
yang terjadi sangat cepat sehingga
campuran udara dengan bahan bakar tidak dapat terbakar
dengan sempurna karena campuran baru
terlalu cepat menggantikan campuran lama yang belum seluruhnya
terbakar (Kusuma, 2003). Spesific
Fuel Consumtion (SFC) biodiesel B40 rata-rata
lebih besar 2,75 % dibandingkan yang
lainnya, hal ini disebabkan karena nilai kalor biodiesel
B40 lebih kecil, sehingga konsumsi
bahan bakarnya menjadi besar (Aziz , 2010). Hasil ini berbeda dengan yang
didapatkan oleh Kusuma (2003). Konsumsi bahan bakar
biodiesel lebih kecil
sekitar 5 % dibandingkan solar untuk putaran mesin
yang sama.
Rahardjo (2007) juga menganalisa konsumsi
bahan bakar biodiesel yang berasal dari minyak jarak pagar. Konsumsi bahan biodiesel
bakar biodiesel lebih besar dibanding solar. Amin
(2003) juga melakukan uji biodiesel yang berasal dari minyak
sawit pada mesin diesel dengan komposisi biodiesel 30%. Konsumsi
bahan bakar biodiesel hanya 2% lebih tinggi dibandingkan solar.
Hasil pengujian emisi gas buang mesin Diesel berbahan bakar
biodiesel menunjukan adanya partikel, hidrokarbon dan
karbon monoksida yang lebih rendah pada saluran buang (Kristanto, Winaya,
2002). Dari hasil penelitian didapatkan emisi gas buang dari campuran 70 %
volume
solar dan 30 % volume methyl ester sawit (MES-30) dan dari campuran 70 % volume
solar dan 30 % volume methyl ester jarak (MEJ-30) membentuk trend yang serupa dengan solar, menghasilkan
emisi smoke, hidrokarbon, dan CO lebih rendah dibandingkan dengan
solar (Sugiarto, 2005).
BAB III
METODE PENELITIAN
3.1 Alat dan Bahan
A.
Alat:
1)
Engine Stand Hyundai tipe D4BX
2)
1 set toolbox berisi kunci ring,
kunci pas, dan obeng
(-)
3) Tachometer tipe digital KRISBOW KW06-303
4) Buret
bahan bakar
5) Gelas
ukur
6) Botol Pencampur
7) Stopwatch
B.
Bahan:
1)
Solar yang
didapat dari SPBU Patemon Semarang
2)
Minyak Goreng
TROPICAL
3.2 Waktu dan Tempat Penelitian
Penelitian
ini dilaksanakan pada,
Hari : Selasa
Tanggal : 19 April 2016
Tempat : Laboratorium
Prestasi Mesin gedung E9 lantai 1
Universitas
Negeri Semarang
3.3 Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data dalam pengujian ini menggunakan dua metode pengambilan
data, yaitu:
1.
Metode Literatur
Pengumpulan data yang dilakukan dengan mencari data-data dari buku, jurnal maupun
internet yang dapat
digunakan sebagai
landasan teori dalam
menulis laporan ini. Literatur yang
digunakan adalah yang
berhubungan dengan
motor diesel, sistem pembakaran
motor diesel 4 silinder, solar, minyak
goreng
dan emulsi solar-minyak goreng.
2.
Metode Eksperimen
Pengumpulan data dengan melakukan pengujian dan mengamati prosesnya serta menulis hasil pengujiannya. Data yang diperlukan adalah waktu yang dihasilkan dari konsumsi 20 cc
bahan bakar solar
dan
variasi emulsi solar dan minyak goreng pada
putaran mesin 1000 rpm,
1500 rpm, dan 2000 rpm. Dan juga fenomena–fenomena yang terjadi saat pengujian bahan bakar tersebut dilakukan.
3.4 Prosedur Pengujian
1. Tune up
2. Prosedur Pengambilan
Data
a. Mencampur bahan bakar solar dan minyak goreng
dengan komposisi campuran: 0% minyak goreng, 10% minyak goreng, 20% minyak
goreng, 30% minyak goreng, 40% minyak goreng, dan 50% minyak goreng.
b. Mengisi bahan bakar yang akan diuji tabung pengukuran
(burret).
c. Menyalakan mesin yang
sudah di tune up.
d. Mengatur variasi putaran mesin yang akan diuji menggunakan
Tachometer
e. Pengambian data dengan mencatat waktu yang dibutuhkan
untuk konsumsi bahan bakar setiap 20 cc.
3.5 Instrumen
Sebelum melakukan
praktikum,
diperlukan instrumen sebagai wadah
dari
data-data yang dihasilkan setelah pengujian. Berikut instrumen yang digunakan
dalam
pengujian:
Tabel 3.1 Instrumen Pengujian
3.6
Diagram Alir Penelitian
Gambar 3.1 Diagram Alir Proses Praktikum
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil
Penelitian
Tabel 4.1 Hasil Rerata Konsumsi Campuran Bahan Bakar Solar dan Minyak
Goreng (cc/menit)
Gambar 4.1 Hasil Konsumsi Variasi Campuran Bahan Bakar
Solar dan Minyak Goreng
4.2 Pembahasan
Dari Gambar 4.1 dapat diambil
hasil bahwa konsumsi bahan bakar paling irit pada campuran solar dan minyak
goreng dengan persentase minyak goreng 10%, karena pada campuran minyak goreng
10% pengabutan bahan bakar lebih mudah. Pada campuran tersebut viskositas dari
bahan bakar tidak memberatkan kinerja pompa untuk menyemprotkan bahan bakar.
Selain itu dengan pencampuran bahan bakar solar dengan minyak goreng
menyebabkan pelumasan pada ruang bakar semakin baik.
Namun,
konsumsi bahan bakar campuran solar dan minyak goreng paling boros terdapat
pada persentase campuran minyak goreng 50%, hal tersebut dikarenakan pada
campuran minyak goreng 50% pengabutan bahan bakar lebih sulit, penyebabnya
karena viskositas dari bahan bakar memberatkan kinerja pompa untuk
menyemprotkan bahan bakar menuju ruang bakar. Untuk dapat mengabutkan campuran bahan bakar solar 50%
dan minyak goreng 50% diperlukan tekanan penyemprotan lebih tinggi maka pompa
harus lebih bekerja ekstra, peningkatan kinerja pompa akan berdampak pada
kinerja mesin untuk menggerakkan pompa harus bertambah sehingga konsumsi bahan
bakar menjadi lebih boros. Walaupun sebenarnya pada campuran 50% minyak goreng
pelumasan pada ruang bakar lebih baik dibanding persentase campuran lain.
Hal lain yang
mempengaruhi yaitu nilai kalor solar lebih tinggi yaitu sekitar 42,3 MJ/kg,
sedangkan minyak goreng sekitar 37,76 MJ/kg. Maka pada pecampuran solar dengan
minyak goreng, semakin besar kandungan minyak goreng maka nilai kandungan bahan
bakar semakin menurun. Hal ini berperngaruh pada konsumsi bahan bakar spesifik
yang semakin boros.
Sedangkan kenaikan
angka cetane pada pencampuran bahan
bakar solar dengan minyak goreng lebih berpengaruh pada kemampuan untuk
mengurangi terjadinya detonasi pada motor diesel. Minyak goreng memiliki angka cetane 62,4, lebih tinggi dibanding solar yang hanya memiliki angka cetane 53.
Pada persentase
campuran minyak goreng 30% diperoleh nilai konsumsi bahan bakar hamper sama
pada 10%, namun pada putaran mesin 2000 rpm lebih boros sekitar 4% dan pada
persentase campuran 20% nilainya cenderung menurun dari 10% maupun 30%. Hal
tersebut disebabkan karena tidak validnya data yang kami ambil. Tidak validnya
data dapat terjadi karena pada saat pengujian sering terjadi gelembung hasil mixing bahan bakar solar dan minyak
goreng yang dapat mengganggu volume bahan bakar dan juga banyak udara yang
terjebak dalam pompa bahan bakar saat penggantian jenis bahan bakar sehingga
dapat menggangu banyaknya volume bahan bakar yang dipakai pada saat pengujian
terutama pada putaran mesin 1000 rpm.
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan penelitian
yang telah dilaksanakan, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:
1.
Hasil uji
konsumsi variasi pencampuran bahan bakar solar dan minyak goreng dengan
persentase minyak goreng 0%, 10%, 20%, 30%, 40%, dan 50%, paling irit pada
persentase pencampuran solar 90% dan minyak goreng 10%. Dan hasil konsumsi
bahan bakar paling boros pada persentase pencampuran solar 50% dan minyak
goreng 50%.
2.
Pencampuran
solar dengan minyak goreng yang paling optimal ada pada persentase campuran
minyak goreng 10%.
5.2 Saran
Setelah dilakukannya
penelitian ini, saran yang diberikan peneliti sebagai berikut:
1.
Apabila akan
menguji kinerja pada mesin, hendaknya dilakukan pada suhu kerja mesin agar data
yang dihasilkan valid.
2.
Pada saat pencampuran
bahan bakar solar dengan minyak goreng sebaiknya dilakukan dengan mixer agar campuran lebih homogen.
Setelah itu campuran didiamkan terlebih dahulu untuk menghilangkan gelembung
udara dan buih efek dari proses pencampuran.
3.
Pada saat
penggantian variasi campuran bahan bakar sebaiknya dikuras hingga habis
terlebih dahulu bahan bakar yang masih tersisa dalam pompa dan filter bahan
bakar. Kemudian, baru diisi kembali dengan bahan bakar yang akan diuji dan
jangan lupa untuk mengeluarkan udara yang masih terjebak dalam pompa bahan
bakar agar data yang diambil valid.
DAFTAR PUSTAKA
Amin,
S., Wahyudi, M.Y., dan Nuramin, M. 2003. Membandingkan Emisi Gas Buang
Bahan Bakar Solar dan Biodiesel. Jurnal
Sains dan Teknologi. Vol.5, No.5, 196-172.
Arifin,
Zainal dan Rabiman. 2011. Sistem Bahan
Bakar Motor Diesel. Yogyakarta: Graha Ilmu
Aziz, Isalmi. 2010. Uji
Performance Mesin Diesel Menggunakan Biodiesel Dari Minyak Goreng Bekas,
Jurnal ipi88429
Daryanto.
2004. Motor Diesel pada Mobil.
Bandung: Yrama Widya
Hamid,
T. dan Yusuf, R. 2002. Preparasi Karakteristik
Biodiesel dari Minyak Kelapa Sawit. Makara Teknologi. 6,
60-65.
https://kedairastavara.files.wordpress.com/2012/07/preview_html_229fbf44.png (diakses tanggal 19
April 2016)
Kristanto,
P. dan
Winaya, R. 2002. Penggunaan Minyak Nabati Sebagai Bahan Bakar Alternatif pada Motor Diesel Sistem
Injeksi Langsung.
Jurnal Teknik Mesin. 4, 99103.
Kusuma,
I.
2003. Pembuatan Biodiesel dari Minyak Jelantah dan Pengujian terhadap Prestasi Kerja Mesin Diesel. Poros.
vol.6, no.4, 227-234.
Raharjo,S.
2007. Analisa Performa Mesin Disel dengan Bahan Bakar Biodiesel dari Minyak Jarak Pagar. Prosiding
Seminar Nasional Teknologi. B1-B6, Yogyakarta
Sitorus, Tulus B. 2004. Kaji
Eksperimental Performansi Motor Diesel dengan Bahan Bakar Biodiesel dari Minyak
Goreng Bekas. Jurnal Teknik SIMETRIKA. Vol.3 No.3: 243-248
Strong,
C., Erickson, C., & Shukla, D. 2004. Evaluation of Biodiesel Fuel. Montana State
University – Bozeman. 1-70.
Sudik. 2013. Perbandingan Performa
dan Konsumsi Bahan Bakar Motor Diesel Satu Silinder dengan Variasi Tekanan
Injeksi Bahan Bakar dan Variasi Campuran Bahan Bakar Solar, Minyak Kelapa dan
Minyak Kemiri. Skripsi, Universitas Negeri Semarang.
Usmarita, Lina. 2001. Identifikasi
Campuran Minyak Goreng-Solar Melalui Viskositas dan Indeks Bias.Skripsi,
Universitas Jember.
LAMPIRAN
1. Foto Engine
Stand Hyundai C4BX
2. Foto Pencampuran Solar dan Minyak Goreng
3.
Foto
Buret untuk Mengukur Volume Bahan Bakar
4.
Foto
Buret untuk Mengukur Volume Bahan Bakar
5. Foto Pengukuran Waktu terhadap Konsumsi
Bahan Bakar
ConversionConversion EmoticonEmoticon